Hal Masuk Kerajaan Allah

Siaran Samaria Ministri bersama Radio Heartline Jumat 8 Juli 2016 pk 19-20
Renungan oleh bpk Yohannes Lie "Hal Masuk Kerajaan Allah"
Pendamping Yahya Wangsajaya dan Yosef Ageng Laseno
Penyiar Luki Winata
Jika ingin membaca renungan ini, silakan klik disini. Amin.


Kata-Nya: "Waktunya telah genap; Kerajaan Allah sudah dekat. Bertobatlah dan percayalah kepada Injil!" (Mrk 1:15)

     Di dunia ini ada banyak sekali negara, baik negara besar seperti Amerika Serikat maupun negara kecil seperti Monaco. Negara-negara itu ada yang berbentuk kerajaan atau republik. Namun dalam kehidupan dunia rohani hanya ada dua jenis pemerintahan, yaitu Kerajaan Allah yang disebut Kerajaan Sorga dan kerajaan iblis atau kerajaan neraka. Tidak ada kerajaan lain di antara kedua kerajaan ini. Seseorang hanya bisa memilih satu saja. Jika tidak memilih Kerajaan Allah, berarti dia memilih kerajaan iblis. Orang itu tidak bisa berdalih, “Saya netral kok. Saya tidak beriman pada Allah tapi juga tidak beriman pada iblis” Tidak ada pilihan untuk netral.
     Atau mungkin dia berkata “Sebetulnya saya percaya pada Tuhan tapi tidak mau terikat ajaranNya” Jika berkata demikian, otomatis orang itu memilih kerajaan iblis. Mengapa? Karena untuk masuk Kerajaan Allah perlu perjuangan sedangkan untuk masuk kerajaan iblis tidak perlu bersusah payah. Iblis tidak menuntut iman. Cukup turuti saja nafsu dosa dunia, pasti masuk kerajaan iblis.
     Bagi yang ingin mempelajari lebih jauh, silakan klik disini. Tuhan memberkati.

Pertanyaan dan permohonan doa dari pendengar radio Heartline:
  • Dari bpk Herman di Rajabasa : Apa yang menjadi ukuran orang Kristen masuk Kerajaan Allah?
Jawab : Percaya pada Yesus sebagai Tuhan dan Juru Selamatnya serta melakukan kehendak Bapa di Sorga yang tertulis dalam Firman Tuhan
  • Dari orangtua Gabriel : Doakan anak saya, Gabriel, yang sering sakit panas agar sembuh sempurna
  • Dari ibu Eli : Bagaimana caranya supaya tidak menyimpan rasa tidak suka terhadap orang yang menyakiti kita?
Jawab : Berjanji pada diri sendiri untuk mengampuninya, berdoa pada Tuhan mohon kemampuan, dan mendoakan orang yang menyakiti kita agar kesalahannya diampuni Tuhan. Maka kita akan terlepas dari rasa sakit hati
  • Dari bpk Yunus di Jatimulyo : Apa hukuman pada akhir zaman bagi orang yang tidak percaya Yesus?
Jawab : Yohanes 3:16 menuliskan barangsiapa yang percaya pada Yesus tidak akan binasa melainkan memperoleh hidup kekal. Berarti mereka yang tidak percaya akan binasa dan mendapat penghukuman kekal
  • Dari ibu Juwita di Labuan Meringgai : Bagaimana melawan keinginan daging yang bertentangan dengan ajaran Yesus? Apa kuncinya?
Jawab : Miliki tekad kuat untuk melawan keinginan itu, berdoa mohon kemampuan, dan menjauhkan diri dari situasi yang bisa menjerumuskan lagi
  • Dari Putra di Lampung Tengah : Doakan saya cepat sembuh dari sakit mag dan syaraf
  • Dari Buyung di Bandarlampung : Bagaimana pandangan Kristen dengan karma? Apakah sama dengan tabur tuai?
Jawab : Dalam ajaran Kristen tidak dikenal istilah karma seperti yang diajarkan agama lain, yaitu perbuatan dalam kehidupan sekarang akan diterima akibatnya saat reinkarnasi. Ajaran Tuhan mengatakan bahwa manusia hidup hanya satu kali saja, tidak berulang-ulang. Tabur tuai adalah ajaran Tuhan terkait sebab-akibat perbuatan seseorang yang akan diterimanya dalam kehidupan saat ini
  • Dari bpk Mathias Rudi Chandra : Bagaimana kalau berdoa kehabisan kata? Bagaimana bisa menggugah hati Allah? Doakan kami. Saya ingin bergabung dengan Samaria Ministri
Jawab : Berdoa tidak ditentukan panjangnya kata-kata. Jika sudah tidak ada lagi yang didoakan, tidak harus diteruskan. Berdoa yang menggugah hati Allah adalah jika berdoa sepenuh hati disertai iman yang kuat. Mereka yang berdoa berjam-jam biasanya karena berdoa dalam penyembahan
  • Dari Heni di Bandarlampung : Apakah jika berserah pada Tuhan, Tuhan akan memberkati?
Jawab : Ya, jika berserah pada Tuhan pasti Dia memberkati. Namun berserah disini tidak berarti hanya berdiam diri saja tanpa melakukan usaha apa pun. Berserah artinya segala usaha perbuatan kita dijalani sesuai kehendak Tuhan. Jadi kita tetap berusaha, tidak berdiam diri saja. Dalam Mazmur pasal 1 tertulis apa saja yang diperbuatnya akan berhasil.
  • Dari Yohanes di Lampung Timur : Doakan saya agar kuat dalam iman. Saya kadang datang ke gereja, kadang tidak. Ditegur pendeta karena tidak ke gereja. Saya sakit hati
Jawab : Teguran itu menyatakan kepedulian si pendeta terhadap dirimu dan berguna untuk mengingatkan diri atas kesalahan yang dilakukan. Pendeta itu mengasihi dirimu dan tidak menginginkan kamu menjadi anak terhilang. Karena itu, janganlah sakit hati tapi berterima-kasihlah. Rajinlah beribadah karena akan menguatkan imanmu
  • Dari Jemaat di Lampung Utara : Doakan Maria Margareta yang sakit kepala dan kaki.
  • Dari Anita di Tanjung Bintang : Apa beda ibadah di gedung gereja mewah dengan suara teriak-teriak dan di gereja kecil dan sunyi senyap?
Jawab : Yang berbeda adalah fasilitas dan cara beribadah. Kita tidak perlu pusing dengan semua itu. Beribadahlah di tempat yang membuat imanmu bertumbuh. Jangan merasa terganggu dengan cara ibadah gereja lain.
  • Dari Ayu di Rajabasa : Sebagai pemudi yang baru percaya, saya ingin mengetahui bagaimana pandangan Kristen mengenai pernikahan?
Jawab : Dalam ajaran Kristen, pernikahan adalah sesuatu yang amat sakral. Menyatukan sepasang kekasih pria dan wanita dalam pernikahan kudus dan diberkati. Pernikahan Kristen bersifat monogami, yaitu hanya ada satu suami dan satu istri, tidak ada suami atau istri lebih dari satu. Tidak boleh bercerai selama masih hidup, apa pun permasalahannya, kecuali karena kematian. Jadi tetap setia sampai maut memisahkan keduanya. Jika sudah bercerai secara hukum namun keduanya masih hidup, tidak boleh menikah lagi karena itu adalah perzinahan. Pernikahan hanya terjadi bagi pria dan wanita, tidak boleh ada pernikahan sejenis
  • Dari Lidia : Apakah setiap dosa diampuni hanya jika kita mengampuni kesalahan orang lain?
Jawab : Dosa diampuni karena pengampunan Tuhan, bukan karena tindakan kita. Jadi jika kita mengampuni orang lain, tapi tidak mohon pengampunan Tuhan dan tidak percaya pada Yesus, dosanya tidak akan diampuni.
  • Dari Elsa di Bandarlampung : Apakah jika belum dapat pasangan di usia 28, Tuhan belum kasih jodoh?
Jawab : Jodoh bisa diperoleh dalam usia dewasa berapa pun. Ada banyak orang yang mendapat pasangan di atas usia 28. Jadi jangan putus asa. Teruslah berdoa dan berusaha, Tuhan akan segera mengaruniakan pasanganmu
  • Dari bpk Heri di Bandarjaya : Bagaimana menyadarkan orang yang kerasukan setan?
Jawab : Berdoalah dengan penuh iman dan usirlah setan itu dalam nama Yesus. Namun seperti tertulis di Alkitab, ada juga setan yang hanya bisa diusir dengan doa dan puasa dan dalam nama Yesus. Jika ragu-ragu sebaiknya panggil hamba Tuhan.
  • Dari Yen Yen di Teluk Betung : Apakah yang membuat jemaat setia bisa mundur dari gereja?
Jawab : Ada banyak penyebabnya. Mungkin karena mendapat pasangan beda iman, ada kepentingan lain, terpengaruh ajaran lain, jatuh dalam dosa, merasa kecewa pada gereja atau Tuhan, merasa tidak diperhatikan di gereja, melihat perbuatan buruk beberapa orang di gereja, dan masih banyak lagi. Karena itu jangan pandang keadaan dunia ini, tapi arahkan pandangan kita pada kasih Tuhan