Waspada

Jumat, 12 Juni 2015 pukul 19.00 - 20.00
"Waspada" 
Tutu Petrus

Pendamping : 
Daniel Sanger, Dany Salim, Yefta Khohar, Yohannes Lie, dan Rietje Bokau


“Tetapi waspadalah dan berhati-hatilah, supaya jangan engkau melupakan hal-hal yang dilihat oleh matamu sendiri itu, dan supaya jangan semuanya itu hilang dari ingatanmu seumur hidupmu. Beritahukan kepada anak-anakmu dan kepada cucu-cicitmu semuanya itu”  (Ul 4:9)

Pertanyaan dan permohonan doa dari pendengar radio Heartline
  • Dari Yeremia di Kemiling : Apa yang membuat keluarga kuat saat mendapat kedukaan? Apakah yang dimaksud waspada dalam Tuhan? 
Jawab : Kekuatan mengatasi kedukaan diperoleh karena penghiburan dari Roh Kudus dan karena kita mempunyai pengharapan yang teguh dalam Tuhan. Waspada dalam Tuhan artinya jita selalu terus menerus hidup sesuai ajaran Tuhan dan melawan segala godaan dosa
  • Dari ibu Yenny : Bagaimana menghadapi pengemis cacat? Saya tidak tega melihatnya
Jawab : Jika tergerak oleh belas kasihan, ibu bisa membantu dia. Namun lebih baik jika pemberian kita diserahkan ke panti sosial sebab terkadang ada orang yang pura-pura cacat dan menjadikan pengemis itu sebagai mata pencariannya. 
  • Dari bpk Raung di Wayhalim : Jika sudah berjaga-jaga, namun terjatuh dalam dosa lalu meninggal, apakah dia selamat?
Jawab : Keselamatan adalah anugerah Tuhan, jadi kami tidak tahu apakah dia selamat atau tidak. Namun perintah agar waspada itu disampaikan agar kita jangan terjatuh dalam dosa yang menimbulkan resiko binasa dalam hukuman kekal
  • Dari Justian di Bandarjaya : Apa tujuan Yesus mengajarkan untuk tidak membalas jika agama kita dijelek-jelekkan?
Jawab : Yesus mengajarkan untuk saling mengasihi. Tidak ada gunanya membalas kejahatan dengan kejahatan, sebab bisa terjadi perkelahian, Doakan mereka agar mereka bertobat dan menerima kebenaran dari Allah
  • Dari NN : Bagaimana caranya agar kita memliki iman dan tetap waspada?
Jawab : Iman timbul karena mendengarkan Firman Tuhan. Jadi teruslah berdoa, merenungkan Firman Tuhan, dan melakukannya, maka iman kita akan semakin teguh dan kita tetap waspada
  • Dari bpk Yefta di Adiluwih : Doakan anak Stefanus 2 tahun suka kejang-kejang dan kaget
  • Dari bpk Abraham : Saat ini heboh di media sosial adanya bunyi sangkakala. Apakah harus waspada? 
Jawab : Berita itu belum terbukti kebenarannya, jangan terlalu dipercaya. Tapi, walaupun tanpa berita itu, kita memang harus tetap waspada
  • Dari Andreas di Lampung Tengah : Jika pernah murtad dan kini kembali lagi, apakah harus dibaptis lagi?
Jawab : Bersyukurlah jika sudah kembali lagi. Jangan sampai murtad lagi. Jika sudah dibaptis, tidak perlu dibaptis lagi 
  • Dari Ito Simanjuntak di Lampung Tengah : Setelah pulih dari sakit, melamar kerja lagi, tapi belum dapat. Tolong doakan
  • Dari bpk Gabin : Walaupun sudah waspada, mengapa pembunuhan dan kecelakaan tetap terjadi?
Jawab : Masalah itu bisa muncul secara tiba-tiba, walaupun kita sudah waspada, tapi jika kita selalu waspada akan mengurangi resiko itu.  
  • Dari ibu Yanti di Waykandis : Doakan suami yang sering gatal-gatal
  • Dari NN : Apakah kepenuhan Roh Kudus terjadi karena direncanakan?
Jawab : Kepenuhan Roh Kudus adalah karunia dari Tuhan, bukan karena rencana manusia tapi karena rencana Allah
  • Dari NN : Apakah iman manusia lebih besar daripada kuasa kegelapan?
Jawab : Iman manusia yang disertai kuasa Yesus lebih besar dari kuasa kegelapan. Tanpa kuasa Yesus, manusia tidak mampu melawan kuasa kegelapan
  • Dari bpk John : Apakah Injil Kristus ditulis oleh hikmat Yesus atau murid Yesus?
Jawab : Injil Kristus ditulis oleh murid Yesus dalam bimbingan dan pengilhaman Roh Kudus berdasarkan hikmat dan ajaran dari Yesus, 
  • Dari ibu Jeni di Tanjung Senang : Apa tujuan Yesus memberi pasangan tidak seiman?
Jawab : Yesus tidak akan memberikan pasangan yang tidak seiman. Itu adalah keinginan manusia itu sendiri
  • Dari ibu Markus : Doakan saya sedang pilek dan juga buat anak-anak di Yogya
  • Dari bpk Yunus : Hak waris Kerajaan Allah seperti apa didapatnya?
Jawab : Hak itu didapatkan dengan beriman pada Yesus dan melakukan kehendak Bapa di Sorga
  • Dari bpk Herman di Rajabasa : Mengapa berita kiamat tidak diberitakan di media massa?
Jawab : Karena tidak ada manusia yang tahu kapan akan terjadinya
  • Dari ibu Yusri di Fajar Baru : Apakah persembahan buah sulung itu?
Jawab : Itu adalah persembahan dari hasil pertama yang diperoleh seseorang, misalnya gaji pertama saat mulai bekerja.  
  • Dari Natan : Jika menunda perpuluhan apakah berdosa?
Jawab : Tidak berdosa, namun dalam Perjanjian Lama dikenakan denda 
  • Dari NN : Apa maksud bejana kosong? Doakan kesehatan mama dan papa
Jawab : Bejana adalah wadah tempat benda cair. Bejana kosong dapat diartikan bermacam-macam tergantung konteks pembahasannya. Misalnya sikap hati yang terbuka siap diisi dengan Firman Tuhan. 
  • Dari ibu Yanti di Batanghari : Apakah nabi palsu itu dari teologi? Ada pendeta datang menolak Yesus tapi bawa Alkitab
Jawab : Nabi palsu bisa seorang teolog yang menyimpang, bisa juga bukan. Jika ada seseorang membawa berita Injil lain daripada yang diajarkan Alkitab, itulah pengajar atau nabi palsu. Hal itu sudah diingatkan dalam Alkitab. Jika ada pengajar seperti itu, tolaklah dan jangan ikuti ajaran sesatnya
  • Dari Putra di Kedaton : Kematian itu tidak disangka-sangka. Jika seseorang rajin ke gereja tapi terlambat bertobat, apakah dia masuk sorga?
Jawab : Pengampunan dan keselamatan adalah anugerah Tuhan, jadi kami tidak tahu apakah dia masuk sorga atau tidak. Tapi keadaan itu amat berresiko, karena itu umat Tuhan harus selalu waspada agar tidak berbuat dosa.
  • Dari NN di Pahoman : Apakah salah jika sahabat saya hamil di luar nikah, ditinggal pacarnya, lalu saya bersedia menikahinya agar dia tidak malu?
Jawab : Tindakan anda untuk menolong sahabat itu amat baik, tapi kurang tepat karena itu hanyalah pernikahan palsu yang terjadi karena rasa kasihan, bukan karena ingin membentuk keluarga sebenarnya. Pernikahan adalah suatu peristiwa yang amat sakral dan kudus di mata manusia dan Tuhan. Karena itu jangan dibuat main-main. Kehamilan sahabatmu di luar nikah adalah resiko yang harus ditanggungnya atas tindakan perzinahannya