Bertambah Maju dalam Tuhan

Siaran Youth Samaria Ministri, Rabu 19 Maret pk 19-21
Renungan Yahya Wangsajaya "Bertambah Maju dalam Tuhan" 
Pendamping Yohannes Lie,  Yosef Ageng, dan Rudi Sihite


'Selanjutnya, saudara-saudara, berdoalah untuk kami, supaya firman Tuhan beroleh kemajuan dan dimuliakan, sama seperti yang telah terjadi di antara kamu," (2 Tes 3:1)

     Dasar utama dari iman kita adalah Firman Tuhan. Tanpa Firman Tuhan tidak mungkin kita memiliki iman. Roma 10:17 Jadi, iman timbul dari pendengaran, dan pendengaran oleh firman Kristus. Oleh sebab itu sangat penting bagi kita orang percaya supaya Firman Tuhan selalu diberitakan dan memperoleh kemajuan dan kemuliaan bagi Tuhan Yesus yang nampak dalam perhimpunan kita orang yang percaya kepada Kristus.
    Bagaimana agar bertambah maju dalam Tuhan? Ingin mengetahui kelanjutan renungan ini, silakan klik disini. Tuhan Yesus memberkati

Pertanyaan dan permohonan doa dari pendengar radio Heartline: 
  • Dari Pita Chairani Situmeang : Betapa baik dan berkuasaNya Yesus. Dia memberi kesempatan saya hidup lagi. Tadi pulang kerja hampir kesenggol mobil. Untung disorakin orang karena melamun. Saya semakin percaya pada Yesus 
  • Dari Linda di Kemiling : Banyak para pemuda undur dari persekutuan. Bagaimana menyikapinya? 
  • Dari NN : Apa yang harus diperhatikan agar iman kita bertumbuh maju? 
  • Dari Alen : Bagaimana pemuda Kristen Lampung bertumbuh maju dalam Tuhan? 
  • Dari Puput di Kedaton : Doakan agar wanita yang saya dekati, Mayda, di Bekasi dapat membuka hatinya untuk saya 
  • Dari Mayda di Bekasi : Doakan untuk pekerjaan saya 
  • Dari Putra di Kedaton : Bagaimana membina hubungan jarak jauh? 
  • Dari Chen di Waykandis : Doakan pasangan hidup 
  • Dari Rudi : Doakan hubungan kami agar direstui orangtua. Kami seiman 
  • Dari Ajeng : Doakan pekerjaan saya dan kakak yang mengandung 5 bulan 
  • Dari NN : Siapa yang salah jika teman saya dipenjara karena disuruh bos pinjam uang tapi bos tidak mau bayar? 
  • Dari Sigit : Bagaimana membina hubungan yang baru 1 bulan? 
  • Dari Elfara : saya berusia 12 tahun sekolah di SMPX. Apa boleh ikut youth? 
  • Dari NN : Bagaimana cara agar tidak mengikuti pergaulan yang menyimpang dari jalan Tuhan? 
  • Dari bpk Winarto di Kedaton : Doakan sdr Wahyu Kusmantoro yang operasi sinusitis di Jakarta 
  • Dari Megi Kandela di Tanjung Gading : Doakan saya sakit dan diberkati, banyak tugas menumpuk 
  • Dari Devi : Bagaimana cara menjalani hubungan dengan hamba Tuhan. Kami beda profesi 
  • Dari Rindi : Bagaimana solusi mendapat pasangan sejati? 
  • Dari Demos Sembiring di PKOR : Bagaimana cara bertumbuh iman jika orangtua menghambat? 
  • Dari Chacha : Bagaimana jika kita suka dengan lawan jenis beda agama? 
  • Dari Amir : Bagaimana agar tidak lemah dalam pencobaan? 
  • Dari Evan : Bagaimana cinta yang berdampak pada hal positip? 
  • Dari Steve : Apa usia muda mendukung untuk menikah? 
  • Dari NN : Firman Tuhan mengatakan terang dan gelap tidak bisa bersatu. bagaimana jika sudah terlanjur memilih dengan beda agama? 
  • Dari NN : Apa yang menyebabkan kita jatuh dalam pencobaan? 
  • Dari Natalia Putri : Apa kabar? Mengapa kita disebut anak domba Allah? 
  • Dari Vera : Bagaimana jika memiliki teman yang suka gosip? 
  • Dari Eva di Labuan Ratu : Saya non Kristen. Apa yang harus saya lakukan karena hati saya pada Yesus? Saya percaya pada Yesus. Bagaimana supaya hati saya damai? 
  • Dari NN : Selain ikut pendalaman Alkitab dan Kebaktian Kebangunan Rohani, apa lagi yang diperlukan pemuda agar terjadi pertumbuhan iman? 
  • Dari Elika : Saya gagal dalam pertunangan gara-gara saya egois. Cincinnya saya kembalikan pada cowok saya. Bagaimana agar bisa balik lagi? 
  • Dari Yoga : Bagaimana menjadi teladan dalam kampus? 
  • Dari NN : Mengapa jika ditinggalkan orang yang dikasihi hati kita perih? 
  • Dari Dodi di Kedaton : Bagaimana tips mendapat pasangan hidup? Bagaimana kalau saya minder? 
  • Dari NN : Bagaimana menolak orang yang tidak kita cintai? 
  • Dari Rendi : Bagaimana berdoa yang baik? Apakah tepat jam 6 malam? 
  • Dari Ratna : Bagaimana menyikapi orangtua yang galak? 
  • Dari Amat di Kedaton : Bagaimana solusi membangun hubungan intim dengan Tuhan? 
  • Dari Rahel : Bagaimana melakukan hukum kasih pada sesama? 
  • Dari Tina di Kedamaian : Kalau disakiti kekasih kita apa yang harus kita lakukan? 
  • Dari Andin : Apa makna Pentakosta? 
  • Dari Yudi di Antasari : Bagaimana menjadi anak yang berbakti pada orangtua? 
  • Dari Ana di Kedaton : Doakan usaha dan keluarga saya 
  • Dari ibu Lexfy : Doakan gereja Candimas agar dibangun 
  • Dari Petra di Tanjungkarang : Apa hari raya roti tak beragi? 
  • Dari Uki di Koga : Pencobaan itu dari Tuhan atau iblis? 
  • Dari Putri di Kampung Baru : Cinta tanpa pamrih itu apa? 
  • Dari NN : Bagaimana agar UAS mendapat nilai baik? 
  • Dari Ingan di Karang Anyar : Tuhan itu baik. Andalkanlah Tuhan. Dia akan memberkati. Jangan kuatir karena Tuhan menjamin 
  • Dari Angel : Apa janji dengan orang lain yang tidak ditepati itu dosa?