Mengatasi Masalah Kehidupan

Siaran Samaria Ministri bersama Radio Heartline, Jumat 21 Pebruari 2017 pk 19-21
Renungan oleh Yohannes Lie "Mengatasi Masalah Kehidupan"
Pendamping Tutu Petrus, Daniel Sanger, Dany Salim, Yosef Ageng.
Penyiar Luki Winata
Ingin membaca renungan ini, silakan klik disini


“Sebab siapakah di antara kamu yang kalau mau mendirikan sebuah menara tidak duduk dahulu membuat anggaran biayanya, kalau-kalau cukup uangnya untuk menyelesaikan pekerjaan itu? Supaya jikalau ia sudah meletakkan dasarnya dan tidak dapat menyelesaikannya, jangan-jangan semua orang yang melihatnya, mengejek dia, sambil berkata: Orang itu mulai mendirikan, tetapi ia tidak sanggup menyelesaikannya.” (Luk. 14:28-30)

Pertanyaan dan permohonan doa dari pendengar radio Heartline:  
  • Dari Leo : Mengapa penderita menjadi simbol bagi kehidupan umat Allah? 
  • Dari Amir : Bagaimana solusi menghadapiorang yang selalu menantang kita berkelahi? 
  • Dari NN : Ketika anak Yesus berbuat dosa apakah masih ada kuasa Roh Kudus pergi? 
  • Dari Sani di Tanjung Karang : Apa yang membuat roh kegelapan tidak berani mendekati hamba Tuhan? 
  • Dari Gabin : Mengapa pada saat menghadapi pencobaan berat mengandalkan kekuatan, kekuatan, dan keuangan sendiri? Suka mengira-ngira tahu kehendak Tuhan dan merasa diri hidup benar dan suka menyalahkan Tuhan? 
  • Dari ibu Cindy : Apakah semua orang di bumi pada akhir zaman akan memanggil Yesus? Dimana ayat itu? 
  • Dari Ela : Mengapa tidak berhak menghakimi orang yang mencelakakan keluarga kita? 
  • Dari bpk Alim : Apakah hari Tuhan dan hari kiamat itu? 
  • Dari ibu Ira : Saya membuka bisnis rumah makan sudah satu tahun. Mengapa belakangan ini dagangan sepi? Doakan 
  • Dari bpk Herman : Apakah orang Kedar bisa masuk sorga jika dia percaya Yesus tapi bunuh diri? 
  • Dari Yohana di Wayhalim : Kalau orang Kristen sakit dan tidak sembuh, apakah karena dosa? 
  • Dari bpk Gabin : Buat ibu Ira, jika dagangan sepi, berdoa dan bertekunlah. Tuhan memberi indah pada waktunya. 
  • Dari NN : Doakan agar saya lancar mengucapkan r 
  • Dari NN : Doakan agar HP saya cepat ketemu. 
  • Dari ibu Ernes : Dalam memulai usaha, apa yang perlu kita siapkan? Modal tidak banyak 
  • Dari ibu Alex di Rajabasa : Apakah nabi palsu sudah datang di dunia ini? Apa ciri-cirinya? 
  • Dari bpk Gabin : Jika berusaha dengan modal sedikit, kita harus bisa dipercaya, pembeli puas atas pelayanan kita 
  • Dari Viski di Pramuka : Doakan agar menjadi murid yang pintar dan berguna bagi masyarakat 
  • Dari Vivi di UBL : Doakan kuliah dan pasangan hidup saya, juga agar orangtua diberi kesehatan 
  • Dari NN : Mengapa orang miskin tidak dihormati? Apa sudah kodrat Tuhan? 
  • Dari ibu Jeyla : Bagaimana menjaga pernikahan agar tetap harmonis? 
  • Dari ibu Kris : Bagaimana menyikapi kawan kantor yang iri hati dan suka mengadu domba? 
  • Dari Yohana di Jatimulyo : Seperti apa antikris pada akhir zaman dan apa arti tanda 666? Apakah benar itu chip? 
  • Dari Tikno di Jawa Timur : Doakan kerabat yang ada di gunung Kelud. Saya dengar siaran ini lewat streaming 
  • Dari Nina : Mengapa manusia diciptakan harus jatuh dalam dosa? 
  • Dari Anton : Melakukan dosa sudah diampuni, selanjutnya bagaimana? 
  • Dari Mayda di Jakarta Timur : Doakan pekerjaan saya. Saya masih menganggur. Doakan juga pasangan hidupnya Putra 
  • Dari Petra di Yogyakarta : Tuhan datang melalui Yesus. Apakah kedatangannya lagi juga melalui Yesus? 
  • Dari ibu Mery di Kimaja : Apakah boleh bercerai karna suami menikah lagi? Jika saya harus menerimanya kembali, itu tidak fair. 
  • Dari bpk Santoso di Pringsewu : Kenapa pemuda gereja terlihat sombong dan tidak mau melayani orang miskin? Apakah ini kejahatan? 
  • Dari Salman Yamano : Mengapa mengaku Kristen tapi tidak ibadah dan tidak tahu Firman? 
  • Dari Heny di Kedaton : Apa ciri orang yang sudah penuh Roh Kudus? 
  • Dari koh Akiaw di Metro : Siapa utusan Yesus di dunia ini pada zaman sekarang? 
  • Dari ibu Sumarno : Apakah bencana itu tanda Yesus? 
  • Dari Hendry di Jawa Timur : Seperti apa penyembah berhala di sekitar kita? 
  • Dari RC di Bumi Kedaton : Saya baru percaya, apakah jika mati ditanggung Yesus? 
  • Dari Rizal di Kemiling : Mengapa anak Yesus tidak pergi ke seluruh dunia padahal itu perintah Yesus? 
  • Dari ibu Markus di Hanura : Doakan kesehatan saya dan anak-anak di Yogya 
  • Dari Alam : Apakah Yesus makan nasi atau roti ketika hidup di dunia?